Sebab Kematian Mendadak Pada Burung

Sebab Kematian Mendadak Pada Burung



Sebab Kematian Mendadak Pada Burung 

Problem burung kicauan tiba-tiba mati mendadak sepertinya merupakan hal yang sering dialami oleh Kicau Mania dimanapun. Beberapa hari lalu seorang Sobat Kicau Mania  terkaget-kaget ketika mendapati burung Ciblek kesayangannya tiba-tiba sudah mati tanpa sebab yang jelas.






Padahal sebelumnya burung terlihat lincah dan nafsu makan normal-normal saja, namun di sore harinya burung sudah tergeletak di dasar sangkar dalam kondisi mati.
Murai dan Cucak Ijo sering terjadi mati mendadak

Sebab Kematian Mendadak Pada BurungMencoba browsing dibeberapa situs burung, ternyata kematian mendadak pada burung kicau bisa disebabkan beberapa faktor, apalagi pada jenis burung pemakan serangga yang paling banyak mengalami kematian mendadak tersebut.

Untuk mengantisipasi dan mencegah terjadinya kematian mendadak pada burung kicauan, Sobat Kicau Mania bisa membaca artikel ini hingga selesai sehingga kematian tiba-tiba pada burung Sobat Kicau Mania bisa dicegah dan tidak terjadi.


Hal yang bisa menyebabkan burung mati secara tiba-tiba.
  1. Stroke akibat panas. 
  2. Stress yang over.
  3. Udara sekitar yang kurang baik “polusi”.
  4. Memakan serangga beracun.
  5.  Memakan buah mengandung racun atau pestisida.
  6. Pemberian pakan yang tidak sewajarnya.

Stroke akibat panas.

Menjemur burung berlebihan sampai burung membuka paruhnya terlalu lama bisa mengakibatkan kematian burung. Akibat penjemuran terlalu lama burung menjadi dehidrasi dan menjadi heat stroke atau stroke karena panas berlebihan.

Akan lebih baik jika menjemur burung hanya kurang lebih 2 s/d 3 jam saja ketika pagi hari, maksimal cukup sampai pukul 10:00.
Over stress.

Stress berlebihan pada burung biasanya terjadi pada burung-burung bakalan, apalagi bakalan tangkapan hutan. Stress pada burung bakalan tangkapan hutan yang menyebabkan kematian sering kali menimpa bakalan burung Murai Batu.

Untuk lebih aman ketika memelihara burung bakalan tangkapan hutan, lebih baik pelajari terlebih dahulu cara merawat burung bakalan.

Polusi udara.
Polusi bisa disebabkan banyak sebab dan faktor, seperti gas buang mesin atau lingkungan udara yang kurang sehat. Dalam menggantang burung kita perlu memperhatikan lingkungan area gantang sangkar burung sehingga bisa mencegah burung terkena racun gas/udara berbahaya.

Memakan serangga beracun
Berikan serangga sebagai EF dengan tetap terukur dan jangan berlebihan, karena beberapa jenis serangga yang diberikan pada burung kicauan juga mengandung racun sehingga pemberian secara berlebihan juga tidak dianjurkan.

Cegah supaya burung tidak memakan serangga terbang di sekitar sangkar yang berbahaya seperti lebah.

Burung mati karena pakan buah atau sayur yang beracun

Pemberian pakan berupa buah-buahan atau sayuran bisa jadi mengandung racun pestisida atau racun dari pupuk kimia ketika di kebun, akan lebih baik jika sebelum buah dan sayuran diberikan pada burung dicuci atau direndam terlebih dahulu di dalam air bersih.
Pakan yang tidak sewajarnya.


Hal tersebut bisa memakan korban menjadikan burung mati karena pakan yang tidak semestinya dan sewajarnya diberikan saja pada burung.

Demikian beberapa hal yang bisa menyebabkan burung mati mendadak tanpa sempat kita deteksi untuk diobati. Akan lebih baik kita mencegahnya dengan memperhatikan penyebabnya sehingga kita tidak kehilangan burung kesayangan kita dan uang kita tidak melayang sia-sia tentunya.
Powered by Blogger.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel